Begini Cara Ampuh Atasi Rangka Sepeda Motor Berkarat, Mudah dan Praktis?

- 4 September 2023, 10:45 WIB
Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengatakan produsen sepeda motor PT Astra Honda Motor (AHM) harus segera melakukan investigasi karena maraknya keluhan rangka sepeda motor Honda yang berkarat dan patah, belakangan ini sangat ramai diunggah konsumen di media sosial.
Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) mengatakan produsen sepeda motor PT Astra Honda Motor (AHM) harus segera melakukan investigasi karena maraknya keluhan rangka sepeda motor Honda yang berkarat dan patah, belakangan ini sangat ramai diunggah konsumen di media sosial. /Pikiran Rakyat/

SUMBA STORI - Akhir-akhir ini, banyak pembicaraan mengenai sepeda motor yang mengalami karat meskipun kendaraan tersebut masih relatif baru dan mungkin baru saja dibeli dari dealer.

Terdapat beberapa metode yang dapat digunakan untuk menyelesaikan masalah keausan pada rangka tersebut.

Jika terjadi kerusakan atau karat pada rangka sepeda motor, baik karena penggunaan yang normal maupun karena usia kendaraan yang sudah tua, kamu dapat menghubungi pelayanan pelanggan dari pembuat kendaraan tersebut untuk memperbaiki atau menggantinya.

Namun, apabila kamu tidak mempunyai hak akses atau berada di luar jaminan produsen, Dhany Ekasaputra, yang merupakan Promotion Manager Autochem Industr, memberikan saran tentang cara mengatasi masalah karat pada rangka sepeda motor ini.

Dhany menjelaskan bahwa karat pada rangka terjadi ketika logam yang berbeda bertemu dengan udara yang mengandung air atau disebut juga udara lembab.

“Jikalau logam sudah berkarat, tentu titik karat tersebut harus dihilangkan terlebih dahulu dengan cara mengikisnya dengan cara diampelas atau mengganti dengan pelat baru jika memang diperlukan,” kata Dhany Ekasaputra, dikutip Antara, pada Senin, 4 September 2023.

Setelah menghilangkan karat, menurut Dhany, langkah selanjutnya adalah melapisinya dengan minyak atau cat untuk mencegah penyebarannya ke area yang tidak diinginkan.

Namun, penggunaan minyak dalam pelapisan ini tidak memiliki daya tahan yang lama. Jika terkena air dalam waktu tertentu, lapisan minyak akan cepat menguap dan tidak menutup kemungkinan bahwa lapisan minyak ini juga akan melar atau membesar ketika terpapar panas.

Halaman:

Editor: Yanto Tena

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x