Area Bandara El Tari Kupang Terbakar, Aktivitas Penerbangan Terganggu

- 13 Juni 2023, 23:19 WIB
Kebakaran rumput di dekat landasan pacu bandara El Tari Kupang. ANTARA/tangakapan layar IG Kupang Now.
Kebakaran rumput di dekat landasan pacu bandara El Tari Kupang. ANTARA/tangakapan layar IG Kupang Now. /

SUMBA STORI - Dua pesawat terbang dari Bandara El Tari Kupang tujuan Surabaya dan Denpasar mengalami keterlambatan keberangkatan.

Hal itu disebabkan oleh kebakaran rumput di dekat area landasan pacu Bandara El Tari Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Akibatnya, asap tebal menyelimuti area landasan pacu bandara sehingga aktivitas penerbangan terganggu. Demikian pernyataan Manajemen PT Angkasa Pura (AP) I Bandara El Tari Kupang.

Baca Juga: Sekda SBD Memberi Julukan Khusus untuk Dr Soleman Lende Dappa

"Kebakaran rumput terjadi sekitar pukul 12.30 Wita tadi di bagian selatan runway Bandara El Tari, namun angin bertiup ke arah utara sehingga asap mengarah ke runway," kata Humas Bandara El Tari Kupang Devi Budihandayani dikutip Antara, pada Selasa 13 Juni 2023.

Hal itu disampaikan terkait dengan kebakaran rerumputan di area runway yang menimbulkan asap tebal di area Bandara El Tari Kupang.

Ia menjelaskan, dua pesawat yakni Garuda Indonesia tujuan Surabaya dan Lion Air tujuan Bandara I Gusti Ngurah Ray Denpasar mengalami delay sekitar 45 menit menunggu pemadam kebakaran bandara El Tari memadamkan api.

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x