Hingga Malam, Peserta Karnaval Masih Padati Jalan dan Lapangan Galatama Sumba Barat Daya

- 12 Agustus 2023, 23:15 WIB
Hingga Malam, Peserta Karnaval Masih Padati Jalan dan Lapangan Galatama Sumba Barat Daya.
Hingga Malam, Peserta Karnaval Masih Padati Jalan dan Lapangan Galatama Sumba Barat Daya. /Sumba Stori/Yanto Tena/

SUMBA STORI - Ribuan peserta karnaval HUT RI ke-78 di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), hingga waktu petang masih memadati jalan dan Lapangan Galatama.

Pantauan Sumbastori.com, waktu menunjukkan pukul 18.50 Wita, peserta yang terus berdatangan terdiri dari anak sekolah diantaranya TK hingga SMA sederajat, Mahasiswa, Paguyuban dan lainnya menjadi pusat perhatian warga di sepanjang jalan.

Jalan yang dilalui peserta bahkan ditutup petugas keamanan dan arus kendaraan dialihkan ke jalan lain selama iring-iringan mulai dari yel-yel, atraksi beladiri, drumband yang di isi oleh siswa SD, SMP, dan SMA/SMK dan lain sebagainya melintas.

Baca Juga: Segera Dimulai, Ini Rute Karnaval Meriahkan HUT RI ke-78 di Kabupaten Sumba Barat Daya

Antusias warga yang menonton iring-iringan cukup tinggi, bahkan sepanjang jalan ratusan bahkan ribuan warga berdesak-desakan untuk dapat melihat para peserta karnaval secara dekat.

Tingginya antusias warga datang melihat langsung para peserta karnaval dalam momentum hari kemerdekaan HUT RI ke-78, tentunya karena rasa penasaran warga yang hanya sekali setahun menyaksikan karnaval tersebut.

Peserta pun mengaku bangga lantaran dapat terlibat langsung dalam karnaval meriahkan HUT RI ke-78 yang mengambil rute start dari Lapangan SD Wee Kamburu dengan finish di Lapangan Galatama

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x