Beredar Video Mirip Suara Soekarno Dalam Membacakan Teks Proklamasi pada HUT ke-78 RI di Sumba Barat Daya

- 18 Agustus 2023, 12:16 WIB
Beredar Video Mirip Suara Soekarno Dalam Membacakan Teks Proklamasi pada HUT Ke-78 RI di Kabupaten Sumba Barat Daya.
Beredar Video Mirip Suara Soekarno Dalam Membacakan Teks Proklamasi pada HUT Ke-78 RI di Kabupaten Sumba Barat Daya. /Tangkapan Layar/

SUMBA STORI - Beredar video mirip suara Soekarno dalam membacakan Teks Proklamasi dalam upacara memperingati HUT ke-78 RI di Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD).

Presiden pertama Indonesia, Ir Soekarno alias Bung Karno memang dikenal dengan sifatnya yang tegas dan kecintaannya yang sangat besar pada Tanah Air.

Keahliannya berbicara di depan umum membuatnya dijuluki singa podium alias orator ulung. Bung Karno tidak jarang juga kerap dikaitkan oleh hal-hal berbau mistis.

Sehingga banyak warga masyarakat Negara Indonesia yang mencoba meniru intonasi Bung Karno dalam berpidato maupun berorasi.

Bahkan, banyak lembaga-lembaga dan organisasi tertentu yang menggelar lomba berpidato dengan suara mirip Bung Karno guna mengenang perjuangannya.

Siapa menyangka, Pada upacara bendera peringatan HUT Ke-78 RI, beredar sebuah video berdurasi 1.25 detik yang memperlihatkan seorang pembaca proklamasi mirip suara Bung Karno.

Diketahui, pembacaan teks proklamsi itu terjadi di Kabupaten Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur, Kamis 17 Agustus 2023.

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x