Masyarakat Weekambala Dapatkan Sosialisasi Terkait Percepatan Penurunan Stunting Dari DPR RI dan BKKBN

- 1 Agustus 2023, 18:45 WIB
Masyarakat Weekambala Dapatkan Sosialisasi Terkait Percepatan Penurunan Stunting Dari DPR RI dan BKKBN.
Masyarakat Weekambala Dapatkan Sosialisasi Terkait Percepatan Penurunan Stunting Dari DPR RI dan BKKBN. /Sumba Stori/Yanto Tena/

SUMBA STORI - Warga Desa Weekambala, Kecamatan Loura, Sumba Barat Daya, menjadi sasaran diadakannya kegiatan sosialisasi dan kampanye tentang percepatan penurunan stunting bagi masyarakat.

Sosialisasi yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran mereka mengenai masalah stunting serta langkah-langkah pencegahan yang harus diambil untuk memutus mata rantai stunting di Kabupaten Sumba Barat Daya tersebut digelar oleh Anggota Komisi IX DPR RI dan Mitra kerjanya BKKBN, pada Selasa, 1 Agustus 2023.

Warga Weekambala hari ini berkumpul untuk mendengarkan pemaparan yang disampaikan oleh Anggota DPRI Komisi IX Ratu Wulla Talu tentang bagaimana dukungan kebijakan dan budgeting DPR RI untuk mendukung program percepatan Stunting di Indonesia juga pemaparan dari BKKBN Kanwil NTT yang dibawakan oleh Koordinator Bidang KB BKKBN NTT Dr Mauliwati Bullo, serta narasumber dari DP3A Sumba Barat Daya, oleh Kepala Bidang Kependudukan Yublina Wigira Malo tentang pengetahuan terkait apa itu stunting, faktor-faktor yang mempengaruhinya, serta dampak negatifnya terhadap pertumbuhan dan perkembangan anak-anak.

Baca Juga: Anggota DPR RI Ratu Ngadu B Wulla Buka Kegiatan Tournamen AFK SBD Sekaligus Memberikan Bantuan

Pantauan media ini, Sosialisasi tersebut juga melibatkan diskusi interaktif, di mana warga Weekambala dapat berbagi pengalaman, bertanya, dan berdiskusi tentang permasalahan stunting.

Mereka juga diberikan pemahaman mengenai pentingnya pemberian makanan bergizi, pola makan yang seimbang, pemeriksaan kesehatan rutin, imunisasi, serta perawatan dan stimulasi yang tepat untuk memastikan pertumbuhan dan perkembangan anak-anak yang optimal.

Selain pengetahuan, masyarakat diberi kesempatan untuk menjawab pertanyaan dan mendapatkan Hadiah doorprize saat menjawab pertyanyaan.

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x