Balik dan Janjikan Pembaharuan, Berikut Link dan Cara Daftar Akun Media Sosial Friendster

- 28 Januari 2024, 08:35 WIB
Balik dan Janjikan Pembaharuan, Berikut Link dan Cara Daftar Akun Media Sosial Friendster.
Balik dan Janjikan Pembaharuan, Berikut Link dan Cara Daftar Akun Media Sosial Friendster. /friendster.com/

SUMBA STORI - Dari tumpukan kenangan yang lama terpendam, Friendster tiba-tiba muncul kembali dalam sorotan media sosial dan menarik perhatian di platform Twitter.

Platform media sosial yang pertama kali diluncurkan di dunia ini tengah mempersiapkan diri untuk kembali memperburuk persaingan di dunia media sosial dengan tampilan yang segar dan terkini.

Friendster mengumumkan secara langsung melalui situs resminya tentang perubahan tampilan yang lebih segar dan modern jika dibandingkan dengan gaya yang kuno pada masa sebelumnya.

"Telusuri kembali kemagisan masa awal perkembangan jejaring sosial. Friendster kini kembali dengan desain yang diperbarui dan sentuhan modern. Friendster meluncurkan perubahan yang sangat berarti," menurut pernyataan resmi Friendster yang dikutip pada Minggu, 28 Januari 2024.

Selain itu, Friendster juga menawarkan fitur dan petunjuk untuk melakukan pendaftaran akun baru melalui platform mereka. 

Cara Daftar di Friendster

  • Kunjungi situs resmi friendster.com
  • Isi kolom yang tersedia dengan alamat email kamu
  • Dapatkan nomor antrian sebagai pengguna Friendster
  • Jika kamu tidak ingin menunggu lama, Friendster menawarkan opsi jalan pintas. Kamu dapat mengundang teman-temanmu untuk mendaftar melalui tautan yang dibagikan
  • Bagikan tautan Friendster di berbagai platform seperti Facebook, WhatsApp, Twitter, dan platform lainnya
  • Jika banyak teman mendaftar melalui link tersebut, posisi antrean kamu dapat naik secara otomatis

Awalnya dikenal sebagai situs jejaring sosial, Friendster telah mengalihkan perhatiannya ke permainan dan musik.

Friendster dibuat oleh Jonathan Abrams di California, AS pada tahun 2002 dan berbasis di Mountain View. Nama Friendster berasal dari gabungan dua kata, yaitu "Friend" yang berarti teman, dan "Napster."

Pada mulanya, Friendster berfungsi sebagai platform sosial yang mengizinkan pengguna untuk berinteraksi, berbagi informasi, dan bertukar konten dengan sesama anggota.

Halaman:

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah