Butuh Uang Cepat? Kenali Untung dan Ruginya Gadai Kendaraan

- 14 Januari 2024, 17:13 WIB
Ilustrasi kunci mobil.
Ilustrasi kunci mobil. /Pixabay/Vitamin/

SUMBA STORI - Ketika mendapati kebutuhan dana yang mendesak, memanfaatkan kepemilikan kendaraan sebagai jaminan adalah salah satu opsi yang bisa dipertimbangkan.

Dalam melakukan gadai mobil atau kendaraan lainnya, kamu akan diminta menggunakan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) sebagai agunan.

Setelah kamu menyetujui semua persyaratan yang diminta, pinjaman kamu akan segera tersedia dan kamu dapat menggunakan dana tersebut untuk berbagai keperluan.

Pegadaian adalah suatu tempat di mana kamu dapat memperoleh pinjaman dengan cepat dengan menggunakan kendaraan bermotor sebagai jaminan.

Kamu juga memiliki opsi untuk menggunakan mobil sebagai jaminan melalui program Kredit Cepat dan Mudah (KCA).

Beberapa kelebihan yang ditawarkan dalam program ini

  1. Prosedur pengajuan pinjaman bisa dilakukan dengan cepat dan mudah. Ada 4.400 outlet Pegadaian di seluruh Indonesia yang siap melayani proses peminjaman dengan agunan kendaraan
  2. Persyaratan untuk mengajukan gadai cenderung mudah. Kamu hanya perlu menyediakan kartu idenitas yang masih berlaku. Untuk gadai kendaraan, siapkan juga BPKB dan STNK asli
  3. Jika semua persyaratan sudah dipenuhi, dana bisa kamu terima dalam bentuk tunai atau langsung di transfer ke rekening
  4. Nilai pinjaman yang bisa diajukan mulai dari Rp50.000
  5. Untuk pinjaman jangkanya 4 bulan, kamu dapat melakukan perpanjangan berkali-kali. Pelunasan juga bisa dilakukan kapan saja.

Perlu diperhatikan juga bahwa dalam proses gadai mobil ini ada beberapa ketentuan yang harus dipertimbangkan. Beberapa di antaranya:

  1. Dengan persyaratan yang mudah dan proses pencairan cepat, nilai maksimal pinjaman yang bisa kamu ajukan masih terbatas. Ini tentu kurang cocok untuk kamu yang butuh dana besar
  2. Usia kendaraan tidak boleh lebih dari 5 tahun dan pajak harus hidup. Untuk kamu yang punya kendaraan dengan masa pemakaian lebih lama, terlebih pajaknya tidak dibayar, maka kamu tidak dapat mengajukan gadai

Meskipun gadai mobil memiliki kelebihan dan kekurangan yang telah disebutkan, Pegadaian tetap menjadi solusi terbaik bagi mereka yang ingin mengajukan pinjaman dengan menjaminkan kendaraan mereka.

Selain mendapat pengawasan langsung dari pemerintah serta jaminan keamanan, nilai denda yang dikenakan untuk pembayaran terlambat juga cenderung lebih ekonomis daripada lembaga gadai lainnya.***

Editor: Yanto Tena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x