Prabowo Subianto Mengakui Keberhasilan Masa Kepemimpinan Jokowi

7 Agustus 2023, 20:52 WIB
Mentri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto /Dok. BenarNews/

 

 

SUMBA  STORI -Mentri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto mengakui dan ungkapkan rasa bangganya atas keberhasilan yang telah dicapai pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Hal tersebut, Ia ungkapkan pada perhelatan Gala Dinner yang digelar di rumah jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, Sabtu, 5 Agustus 2024.

“Atas keberhasilan pemerintahan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, saya menyatakan bahwa saya bangga. Saya bangga menjadi bagian dari pemerintah yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, walaupun saya dua kali bertarung melawan beliau,” kata Prabowo, sebagaimana dikutip Sumbastori.com dari NKRI Post.com  pada Senin, 7 Agustus 2023.

Prabowo juga memberikan contoh yang telah dicapai pada masa kepemimpinan Jokowi, salah satunya adalah keberhasilan angka inflasi yang dapat ditekan dan dikendalikan, terutama saat dunia menghadapi gejolak ekonomi dan krisis kesehatan akibat pandemi Covid-19.

Selain bangga atas keberhasilan Jokowi, Prabowo juga berbangga, karena telah menjadi bagian dalam kabinet Jokowi.

“Ini karena leadership Pak Joko Widodo dan menteri-menterinya, Saya timnya Indonesia. Kapten kesebelasan tim Indonesia adalah Joko Widodo. Aku anggota tim itu. Boleh dong aku bangga,” kata Prabowo.

Prabowo juga mengatakan bahwa walaupun sempat berkompetisi melawan Jokowi saat Pemilu Presiden (Pilpres) 2014 dan Pilpres 2019, bukan menjadi alasan untuk tidak mendukung pemerintahan Presiden Jokowi.

“Atas keberhasilan pemerintahan yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, saya menyatakan bahwa saya bangga. Saya bangga menjadi bagian dari pemerintah yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo walaupun saya dua kali bertarung melawan beliau,” kata Prabowo.

Prabowo meyakini terlepas dari perbedaan yang ada pada dirinya dan Presiden Jokowi, keduanya memiliki keinginan yang sama, yaitu menjaga keutuhan NKRI dan bersama-sama meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia.

“Saya yakin, walaupun waktu itu saya bertarung melawan beliau, saya yakin hatinya adalah merah putih, sama dengan saya. Hatinya adalah cinta tanah air, sama dengan saya. Hatinya adalah cinta rakyat Indonesia. Oleh karena itu, saya tidak ada masalah, beliau yang jadi presiden. Beliau ajak saya, saya siap bekerja untuk rakyat, untuk merah putih,” kata Prabowo.***

Simak berita terupdate lainnya di Sumba Stori dengan KlIK DI SINI

Editor: Yanto Tena

Sumber: NKRI Post.com

Tags

Terkini

Terpopuler