Tips Berinvestasi Aman untuk Pemula: Ada Dua Hal yang Perlu Diperhatikan

- 18 November 2023, 12:59 WIB
Ilustrasi investasi.
Ilustrasi investasi. /Pixabay

SUMBA STORI - Bagi beberapa orang, melibatkan diri dalam investasi dianggap sebagai suatu aspek yang krusial, mulai dari menginvestasikan dalam barang hingga menginvestasikan dalam bentuk uang.

PR & Corporate Communication Lead Bibit William, platform investasi digital di Indonesia, memberikan serangkaian tips untuk melakukan investasi dengan aman bagi orang-orang yang baru memulainya atau pemula.

Menurut William, melakukan investasi sejak dini sangatlah penting, terutama ketika seseorang memasuki usia yang bisa produktif. Upaya tersebut dilakukan agar terbentuk kebiasaan dalam mengatur simpanan sesuai kebutuhan dan juga untuk menghadapi kemungkinan situasi mendesak di masa yang akan datang.

Baca Juga: Pertamina Larang SPBU dan Mobil Tangki BBM Kampanye Pemilu 2024: Tidak Boleh Pasang Atribut maupun Logo

“Untuk pemula, ada dua hal yang perlu diperhatikan, pertama berinvestasi sesuai dengan profil risiko,” tutur William, dikutip Sumbastori.com dari Antara, pada Sabtu, 18 November 2023.

Apabila ingin menggunakan aplikasi investasi digital, pastikan bahwa profil pengguna telah cocok dengan jenis investasi yang dibutuhkan. Memulai dari rincian pekerjaan merupakan hal yang penting, begitu pula dengan status pernikahan serta seberapa banyak risiko investasi yang dapat diambil.

“Kedua, metode yang cocok untuk pemula adalah menabung rutin. Apakah setiap minggu, setiap bulan, kita beli aja produk (investasi) yang sama dengan besaran sama,” ujar William.

Baca Juga: Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Melemah Tipis hingga Rp15.890 per Dolar AS

Halaman:

Editor: Yanto Tena

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x